Arti Penting Sebuah Tujuan untuk Meraih Kesuksesan
Seringkali, orang dengan mudah
berkata ‘biarkan kehidupan mengalir seperti air’. Ya! Banyak orang mengartikan
bahwa membiarkan hidup mengalir seperti air adalah sebuah jalan yang terbaik, yang
bisa dijalani tanpa perlu melakukan upaya berlebih dalam menentukan tujuan dan
kemudian berupaya meraihnya.
Benarkah bahwa hidup yang
mengalir seperti air adalah sebuah hidup tanpa perlu target dan tujuan? Pada
kenyataannya, air pun memiliki tujuannya tersendiri ketika ia mengalir. Meski
ia selalu berubah bentuk mengikuti jalan yang dilalui, tapi toh pada akhirnya,
ia selalu mengarah pada permukaan yang lebih rendah. Bahkan air sungai pun
selalu berusaha mengalir untuk mencapai lautan.
Lantas, seperti apa memangnya
arti penting sebuah tujuan untuk meraih kesuksesan? Untuk meraih kehidupan yang
lebih baik? Bahkan ketika kita tak punya tujuan, mencari tujuan pun juga
merupakan hal yang penting.
Tantangan Florence Chadwick untuk Menyeberangi Lautan
Apakah kamu tahu siapa itu
Florence Chadwick? Dia adalah seorang perenang ulung dunia yang paling brilian.
Florence Chadwick adalah seorang perenang handal yang berhasil menjadi wanita
pertama yang mampu menyeberangi selat Inggris bolak – balik. Sungguh prestasi
yang luar biasa bukan?
Meski sudah meraih begitu banyak
penghargaan dan pengakuan, tapi sepertinya Chadwick masih belum puas. Ia gemar
dengan tantangan – tantangan baru, hingga di suatu pagi yang sangat dingin di
tahun 1952, Chadwick menemukan sebuah tantangan baru.

Chadwick bertekad untuk menantang
lautan yang terbentang antara Pulau Catalina dan Pantai California. Meski pagi
begitu dingin dengan selimut kabut yang sangat tebal, Chadwick tetap menjajal
tantangan baru itu. Ia mulai berenang dari Pulau Catalina menuju ke Pantai
California.
Saat Chadwick memulai tantangan
ini, lautan memang terasa sangat dingin. Ditambah lagi, kabut tampak begitu
tebal sampai – sampai, Chadwick pun tidak bisa melihat perahu yang ditugaskan
untuk mendampinginya selama perjalanan menyeberangi lautan.
Tak bisa dipungkiri, Chadwick
memang memiliki fisik yang teramat kuat. Ia menyeberangi lautan yang dingin
dengan gagahnya. Meski, berkali – kali ia harus terkejut lantaran bunyi senapan
yang ditembakkan ke arah air sebagai pertanda adanya hiu. Berjam – jam ia lalui
di dalam lautan dan berenang.
Sampai setelah 15 jam berenang di
lautan yang dingin, Chadwick tampak menyerah dan meminta diangkat ke atas
perahu pendampingnya. Ketika itu, pelatihnya sempat meminta Chadwick agar tetap
melanjutkan berenang, karena ia sudah dekat dengan pemecahan rekor baru.
Chadwick pun berusaha keras untuk
melihat ke sekelilingnya untuk mencari tujuan akhir rekor itu, yakni Pantai
California. Tapi, betapa pun kerasnya ia berusaha melihat, yang tampak hanyalah
kabut tebal. Ia jelas tidak bisa melihat dimana letak daratan yang sedang ia
tuju.
Hingga akhirnya, hanya 800 meter
lagi dari pemecehan rekor, Chadwick benar – benar menyerah dan berhenti untuk
naik ke atas perahu pendampingnya. Ya, hanya kurang 800 meter saja, setelah
belasan jam berjuang di dalam lautan yang dingin.
Lantas, kenapa ia bisa menyerah
setelah menghabiskan perjuangan selama itu, dan bahkan setelah garis finish
sudah tinggal beberapa ratus meter saja.
Dalam wawancaranya, Chadwick pun
berkata “Bukannya saya mau mencari – cari alasan. Tapi, seandainya saja saya
bisa melihat daratan, saya pasti akan berhasil.”
Ya, memang betul. Chadwick bukan
ingin berhenti lantaran dinginnya air di lautan saat itu, bukan juga karena
kelelahan yang ia rasakan setelah berenang belasan jam. Tapi, justru karena
Chadwick tidak bisa melihat tujuan akhirnya.
Chadwick berusaha mencari tujuan,
yakni daratan Pantai California. Hanya saja, gagal melihat daratan, membuatnya
gagal untuk mencapainya juga. Jika tujuan hidup seseorang masih buram, lalu,
bagaimana ia bisa mencapai tujuan hidup yang masih belum tampak?
Bukan begitu? Seperti itulah arti
penting sebuah tujuan untuk meraih kesuksesan.