Uniknya Maha Karya di Museum Affandi

Mengunjungi Museum Affandi adalah pilihan tepat bagi pencari tempat wisata unik, cantik dan berkesan. Affandi adalah seorang seniman ternama dunia yang lahir di Cirebon, Jawa Barat, Indonesia. Affandi tidak hanya menjadi kebanggaan bagi Indonesia, melainkan juga kalangan seniman seluruh dunia.
Pria yang lahir pada tahun 1907 ini mulai serius belajar tentang seni melukis pada usia 28. Bakat seninya memang telah membanjir di jiwanya. Dia adalah orang yang jenius dalam bidang seni. Tak ingin mengubur begitu saja hasrat seninya, Affandi mengambil langkah perubahan dalam hidupnya. Untuk menjadi seorang pelukis professional, Affandi pun memutuskan untuk berhenti dari pekerjaan sebelumnya  sebagai guru dan meninggalkan pekerjaannya di bioskop di Bandung.
image source: affandi.org
Nama Affandi semakin dikenal sebagai seniman setelah pameran karya pertamanya di Gedung Putra Jakarta pada tahun 1943-1944 diselenggarakan. Tidak hanya di Indonesia, Affandi juga pernah mendapatkan undangan untuk memamerkan hasil karyanya serta memperoleh penghargaan di berbagai tempat lain di dunia seperti di Brithis Museum, Den Haag, Belgia, London, Italia, Venice, Sao Paulo, World House Galleries New York, Ohio, Hawaii, Sidney, Singapura dan beberapa tempat lain.
Affandi bahkan tidak hanya menghasilkan karya lukisan tangan saja. Affandi juga berkreasi dengan patung kayu dan seni ukir-ukiran. Hingga akhir hidupnya di tahun 1990, Affandi telah menghasilkan beragam karya. Bahkan termasuk rumahnya yang terletak di jalan Solo Jogja merupakan hasil karya besarnya. Kini, rumahnya yang indah dan unik pun dapat dinikmati oleh para pengunjung sebagai bentuk museum. Rumahnya memang tampak unik. Sebuah rumah di tepi sungai dengan atap bak pelepah daun pisang. Ya, berbagai hasil karya Affandi pun dapat ditemukan disana. Di Museum Affandi. Sebuah Museum yang juga merupakan bekas kediaman sang seniman besar Alm. Affandi.
image source: affandi.org
Jika Anda mengunjungi Museum Affandi, Anda akan menemukan empat ruang galeri. Galeri pertama adalah ruangan yang memamerkan koleksi lukisan Affandi di awal karirnya. Di galeri kedua, Anda akan menemukan hasil karyanya yang lebih megah dan cantik. Hasil karya di tempat ini tergolong mahal dan menjadi incaran banyak kolektor seni. Sebagian karya Affandi memang telah dijual dan tersebar di seluruh dunia. Meski demikian, tidak semua hasil karyanya ditujukan untuk dijual. Tentu harus ada yang disimpan sebagai kenangan bagi keluarga sekaligus untuk dinikmati para pengagumnya yang lain di museum.
Di galeri ketiga, Anda tidak lagi disuguhkan hasil karya Affandi saja. Ini adalah tempat yang dikhususkan untuk memajang hasil karya anak-anak Affandi yang juga berdarah seni, Kartika dan Rukmini. Darah seni Affandi mengalir secara deras ke keturunannya. Cucunya, Didik yang merupakan anak Kartika juga punya hasil karya yang ditampilkan di galeri keempat, Galeri Gajah Wong.
Bagaimana? Apa Anda tertarik untuk berkunjung ke Museum Affandi? Langsung saja menuju ke Jalan Laksda Adisucipto 167. Anda bisa mengunjungi Mesum Affandi setiap hari dari jam 09.00 hingga pukul 16.00. Tapi jangan kesana kalau hari libur nasional, karena Museum Affandi tutup di hari libur nasional, kecuali dengan perjanjian. Untuk bisa menikmati keindahan di Museum Affandi, Anda hanya perlu membayar tiket @Rp 20.000 untuk wisatawan domestik atau @Rp 50.000 untuk wisatawan asing. Tiket tersebut sudah termasuk gratis soft drink loh.


Sumber:
http://jejak-bocahilang.com/2014/01/31/yuk-wisata-museum-di-yogya/
http://indoturs.com/place/museum-affandi/
http://www.affandi.org/

Related Post

Next
Previous